Keindahan Wisata Alam: Indonesia terkenal sebagai Negara dengan banyak banget pemandangan alam yang luar biasa indah. Mulai dari Sabang sampai Merauke yang tak terhingga.

Keindahan Wisata Alam Indonesia Yang Indah Dan Menawan

Di Bagian Tmur Indonesia atau di sebut sebagai Kawasan Timur Indonesia mereupakan sebuah wilayah yang meliputi Sulawesi, Kepulauan Nusa Tenggara, Kepulauan Maluku, dan juga Papua. Indonesia Timur memiliki dari 17 provinsi, dengan pusat-pusat ekonomi utamanya yang meliputi Makassar, Denpasar, dan Manado. Di pembangunan, Indonesia Timur lebih tertinggal dibandingkan Indonesia Barat seperti Sumatra, Jawa, dan Kalimantan. 

Keindahan Wisata Alam Di Indonesia Bagian Timur

Wisata Alam Indonesia Timur pesonanya sungguh mengagumkan dan sering dikaitkan dengan wisata alam. Deretan kekayaan alamnya yang tidak tertandingi, mulai dari pantai, pulau, hutan, gunung, danau, dan cagar budaya. Berikut wisata yang bisa kamu kunjungi di Indonesia Timur:

Pulo Cinto

Terletak di Gorontolo, Kabupaten Boalemo, karena keindahannya sering dipuji mirip Pulau Maldives. Karena, tempat rekreasi ini menawarkan laut biru bening dan tempatnya berbentuk Love. Posisinya yang berada di tengah laut, sehingga untuk menuju ke sini kamu harus menyeberangi laut terlebih dahulu. Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan, seperti trekking, senorkeling menyaksikan keindahan bawah laut di Teluk Tomini, hingga duduk santai atau berfoto di jembatan sederhana sambil melihat terumbu karang dan ikan-ikannya. Lebih indah lagi jika kamu datang di waktu petang agar bisa menikmati sunset. Tidak hanya fasilitas penyewaan alat diving dan snorkelling, di sini kamu juga dapat memesan kamar tidur di Pulo Cinta Eco Resort.

Baca Juga: Danau Kerinci Di Jambi – Daya Tarik, Tips Nyaman Saat Berlibur

Wisata Alam Labuan Bajo

Adalah destinasi wisata Indonesia Timur yang pemandangan alamnya sangat luar biasa, mulai dari pantai, perbukitan, dan lain-lain. Tempat wisata yang terletak di NTT ini lokasinya memang sedikit sulit dijangkau karena kamu harus bermalam di dalam kapal. Namun, ini semua akan tergantikan oleh banyaknya spot foto yang sangat instagramable. Saat ke sini, cobalah untuk mendaki puncak Pulau Padar untuk mengabadikan momen menakjubkan di Labuan Bajo dari atas ketinggian dan juga merasakan bertemu Komodo secara langsung. Tidak hanya sebagai destinasi cantik, pulau ini juga memanjakan pengunjungnya dengan fasilitas yang lengkap. Seperti, ada restoran berbintang dengan menu menarik yang menggoda, menginap di kapal phinisi, hingga jasa guide professional. Untuk datang ke wisata ini, kamu harus menyiapkan budget sekitar 500 ribu hingga 1 jutaan dan jangan pernah membuat rusuh ataupun kotor tempat wisata ini.

Raja Ampat

Raja-Ampat

Terletak di Kawasan Papua Barat, sudah terkenal di seluruh dunia sebagai surganya spot menyelam. Alamnya yang sangat indah dipadukan dengan laut biru dan barisan ikan kecil di dalam pulau berkarang. Di sini ada 4 pulau utama, yaitu Pulau Waigeo, Pulau Batanta, Pulau Misool, dan Pulau Salawati. Pesona pantai berpasir putih kamu dapat berjalan-jalan di Pulau Wayag dan menyaksikan keindahan pulau Karst yang sejauh 360 derajat. Nah jika kamu ingin melihat aneka biota laut, bisa mencobanya di Kepulauan Pam yang berisi lebih dari 700 spesies ikan di sini. Selain pemandangan pantainya yang luar biasa eksotis, Raja Ampat juga menawarkan wisata alam di Kampung Saporkren untuk melihat aktivitas burung cendrawasih. Bahkan, kamu juga bisa mencobba pengalaman trekking hutan Waigeo yang menantang adrenalin untuk bisa sampai di Telluk Mayalibit. Berkunjung ke Raja Ampat memang tidak murah, tapi kamu sudah mendapat fasilitas yang sangat memadai.

Ikuti terus informasi terupdate tentang Destinasi Wisata yang akan kami sediakan untuk kalian.